Kamadjaja Logistics Hackathon Day- Start Up Nation Summit 2018

 

Dalam rangkaian perayaan 50 tahun Kamadjaja Logistics, dan sejalan dengan Visi CEO Kamadjaja Logistics Bp. Ivan Kamadjaja ‘Digital Transformation’ dimana beliau memimpikan sebuah inovasi yang berdampak luas untuk dunia teknologi maupun dunia logistik pada khususnya. Kamadjaja Logistiscs ikut mendukung terselenggaranya Start Up Nation Summit yang akan diselenggarakan pada 16-17 November 2018 mendatang di Surabaya yang diramaikan oleh 170 delegasi dari berbagai negara.

 

Event tahunan bertajuk kolaborasi industri kreatif digital berskala internasional tersebut merupakan gelaran ketujuh setelah tahun sebelumnya diselenggarakan di Tallinn, Estonia. Menurut Wali Kota Surabaya, Ibu Tri Rismaharini saat menggelar jumpa pers di Balai Kota pada hari Kamis, 23 Agustus 2018 lalu, bahwa beliau ingin membawa Surabaya mulai memasuki era baru dimana enterpreneurship dan startup dikembangkan.

 

Acara Startup Nations Summit (SNS) yang diprakarsai oleh sebuah NGO  International yakni Global Enterpreneurship Network (GEN) akan berkolaborasi dengan empat event lain, diantaranya Inno                  Creativitation (14-15 November 2018), Bekraf Festival 2018 (14-17 November 2018), Kamadjaja Logistics Hackathon Day (10-11 November 2018) dan Mlaku-Mlaku Nang Tunjungan pada 18         November 2018.

 

Dalam forum SNS nantinya tidak hanya dibahas sebuah selebrasi atau membicarakan kisah sukses entrepreneurship, namun bagaimana mendiskusikan hambatan-hambatan yang telah dialami oleh masing-masing start up. Bahkan nanti, ada sesi khusus yang membahas sebuah ekosistem nyata di Surabaya. Bagaimana mereka berproses dengan sangat panjang, hingga proses itu melahirkan sebuah ekosistem yang sustainable di Surabaya.

 

Pada kesempatan yang sama, Ibu Ivy Kamadjaja selaku Deputy CEO Kamadjaja Logistics menyatakan kebanggaannya karena dapat berperan serta dalam rangkaian acara bertaraf internasional tersebut. Kompetisi startup dalam Hackathon Day  yang akan diadakan pada bulan November mendatang, merupakan salah satu cita cita dari Kamadjaja Logistics dalam bertransformasi menghadapi era Business distruption. Melalui kompetisi tersebut, diharapkan adanya solusi berupa inovasi dari para start up dalam menjawab challenge terkait dunia logistik khususnya.

 

Kamadjaja Logistics Hackathon Day tersebut akan dihadiri oleh 50 developer (+-  17 start up) yang akan ditantang untuk menghasilkan17 solutions logistics dalam waktu yang sangat terbatas yaitu 2 hari (10-11 November 2018) yang bertempat di KORIDOR Coworking Space Surabaya. Dalam kesempatan yang sama, mereka akan dibekali mentoring oleh para ahli dibidangnya, baik dari sisi bisnis yang akan dipandu oleh CEO, Deputy CEO, CF serta VP ICT Kamadjaja Logistics, serta beberapa praktisi lainnya seperti dari Enciety, Urbanhire, Bukalapak, Sirclo, Recap, Reblood, Firebase, GO-JEK, UXindonesia dan lain sebagainya. Diharapkan, para start up tersebut akan mendapatkan insight yang tajam terhadap solusi yang akan diangkat. Puncak acara adalah pengumuman pemenang yang dijadwalkan bersamaan acara SNS 2018.