KAMADJAJA LOGISTICS Raih Penghargaan “Indonesia’s Best Practices of Corporate University 2018”

Kamadjaja Corporate University raih penghargaan “Indonesia’s Best Practices of Corporate University 2018” sebagai Top 3 Peserta Terbaik untuk kategori Non-Financial Services.

Penghargaan ini sangat penting untuk peningkatan yang berkelanjutan atas standar kualitas Corporate University. Ini adalah bagian upaya untuk men-benchmark layanan corporate learning yang dimiliki Kamadjaja Logistics.

Kamadjaja Corporate University diresmikan awal 2017. Unit ini merupakan bagian dari Kamadjaja Logistics, perusahaan penyedia solusi logistik terintegrasi di Indonesia, yang tahun ini berusia 50 tahun. Sebelumnya, berupa training center dengan fokus sebagai pusat pelatihan semata, kini telah bertransformasi menjadi Corporate University dengan program yang selaras dengan strategi dan tujuan perusahaan.

“Meskipun Corporate University ini masih berusia belia, kami bersyukur sudah berada dalam track yang benar, dan kami berkomitmen terus menerus meningkatkan diri,” ujar Jimmy Sudirgo, Head of Corporate University.

Saat ini, Kamadjaja Corporate University terdiri dari dua akademi utama, yakni: Center for Logistics Excellence untuk mencetak expert dalam bidang supply chain & logistics management. Dan, Center for Leadership & Management Effectiveness, untuk mengembangkan great leader yang handal, profesional dan berkarakter Kamadjaja Way di area kerjanya masing-masing.

“Indonesia’s Best Practices of Corporate University 2018” merupakan program berkala yang diselenggarakan oleh SWA dan PLN Corporate University untuk mencari perusahaan-perusahaan di Indonesia yang terbaik dalam membangun corporate university yang handal dan dapat dijadikan role model bagi perusahaan lainnya.(*)

 

#KeepLearning

#ContinuousImprovement

#KamadjajaCorporateUniversity

#IndonesiaBestPracticeCorporateUniversity2018

#ProudToBeKamadjaja

#50AnniversaryKamadjajaLogistics